Kamis, 09 Mei 2013

iPod 5 Harga dan Spesifikasi

iPod Touch 5 Harga dan Spesifikasi – Memiliki gadget canggih yang bisa digunakan untuk memutar musik serta video pilihan kita memang sebuah hal yang sangat kita butuhkan. Dengan semakin membaiknya fungsi ponsel dan smartphone high end saat ini, tentu semua itu bukanlah hal yang menjadi masalah serius karena sejatinya ponsel sekarang ini memang telah dilengkapi dengan fitur multimedia player yang sangat lengkap dan multifungsi. Namun untuk yang benar-benar murni sebagai gadget multimedia, tentu hanya iPod Touch yang bisa. Karena dengan generasi terbarunya yakni iPod Touch 5, memutar berbagai macam trek musik dan video jadi kian menyenangkan karena gadget ini telah mendukung beragam fitur terbaru yang tidak akan kita jumpai saat menggunakan ponsel. Selain menyajikan layanan pemutar musik dan video yang sangat lengkap, iPod Touch 5 ini juga memiliki banyak sekali fitur tambahan lain yang pastinya akan membuat kita semakin tertarik untuk memilikinya.


iPod Touch 5
iPod Touch 5
Harga iPod Touch 5 ini hampir sama seperti iPod Touch sebelumnya yakni cukup tinggi. Namun meskipun demikian, teknologi yang disematkan pada iPod Touch 5 ini justru setara dengan teknologi iPhone 5 yang sangat terkenal tersebut. Perbedaanya hanya terdapat pada absennya fitur telepon dan sms, Fitur Media Player yang lebih komplit serta bentuk yang lebih indah dan menawan. iPod Touch 5 ini sejatinya adalah gadget media player yang memiliki tampilan yang sangat cantik, dengan warna-warni yang mencolok serta berlayar sentuh selebar 4 Inchi, iPod Touch 5 ini akan memberikan kita sajian menawan dengan teknologi Layar IPS LCD yang memiliki kerapatan 330 ppi. Dengan body yang sangat tipis dan ringan untuk dibawa, iPod Touch 5 ini memang sangat anggun untuk untuk digenggam. Selain itu pada sisi kamera juga telah menyematkan resolusi sebesar 5 MP beserta fitur tambahannya yang sangat komplit. Beralih ke sistem pemutar musik serta videonya, Apple iPod Touch 5 ini memang layak disebut sebagai yang terbaik saat ini karena berbagai macam format file bisa diputar dengan baik dan output suara yang dihasilkan juga sangat berkualitas. Sementara itu untuk menunjang semua fitur dan menu yang ada pada iPod Touch 5 ini, Apple telah memberikan hardware yang sangat berkualitas dengan sistem operasi iOS6, Chipset Apple A5 serta Prosesor Dual Core 1 GHz Cortex-A9. Adanya tenaga yang besar ini memungkinkan kita untuk melakukan multitasking yang sempurna dan menyenangkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar